Ukiran Patung Singa Khas Bali, Si Gagah Penjaga Rumah
Anda tentunya sudah tidak asing lagi dengan ukiran, atau patung yang biasanya diletakkan di depan pintu masuk menuju pekarangan rumah sebagai hiasan, untuk menambah kesan mewah pada hunian. Patung ukiran yang biasanya diletakkan di depan pintu masuk rumah bentuknya bisa bermacam-macam, mulai dari tumbuhan sampai hewan. Salah satu jenis patung ukiran yang paling banyak digunakan sebagai hiasan di pintu masuk pekarangan rumah adalah patung ukiran singa. Mengapa singa? Yuk simak ulasannya !
Kenapa memilih ukiran patung singa khas Bali ?
Patung singa dapat memberikan kesan yang gagah dan mewah bagi hunian Anda. Setiap mata yang melihat akan langsung terkagum-kagum dengan selera Anda, yang memilih patung singa untuk diletakkan di depan pintu masuk hunian. Selain bentuk ukiran patung yang berukuran besardiletakkan di depan hunian Anda, patung singa juga memiliki beberapa ukuran yang lebih kecil. Anda bisa meletakkan patung singa dengan ukuran yang lebih kecil di dalam rumah Anda sebagai hiasan pada rak di ruang tamu maupun ruang keluarga. Hal ini akan menambahkan kesan antik dan mewah pada rumah Anda.
Dimana sebaiknya meletakkan ukiran patung singa khas Bali?
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, tempat terbaik untuk meletakkan ukiran patung singa khas Bali adalah di depan pintu masuk hunian Anda. Penempatan di depan pintu masuk akan memberikan kesan antik yang klasik dan juga mewah pada hunian Anda. Jika Anda ingin meletakkan ukiran patung singa khas Bali di bagian dalam rumah Anda, maka bisa menggunakan patung singa yang memiliki ukuran lebih kecil.
Bagaimana kualitas dari ukiran patung singa khas Bali?
Dibuat dengan batu Paras Jogja yang memiliki kualitas terbaik, sudah pasti kualitas dariukiran patung singa khas Bali ini yang paling top! Anda tidak perlu ragu karena kualitas dari batu Paras Jogja sebagai bahan terbaik untuk hiasan dinding, yang sudah dikenal luas oleh masyarakat. Supaya ukiran patung singa khas BaliAnda tahan lama, Anda bisa melapisinya dengan cat pernis agar terlihat mengkilap dan terhindar dari lumut tentunya.
Yuk wujudkan rumah mewah yang memiliki nuansa klasik dengan ukiran patung singa khas Bali!